Perbedaan pranata sosial dan lembaga sosial


  Perbedaan pranata sosial dan lembaga sosial dapat dijelaskan sebagai berikut :
      Koentjaraningrat mendefinisikan pranata sosial adalah suatu sistem tata kelakuan dan hubungan yang berpusat kepada aktivitas-aktivitas untuk memenuhi kompleks-kompleks kebutuhan khusus dalam kehidupan masyarakat (Koentjaraningrat, 1991).
Sedangkan Harry M. Johnson (dalam Soekanto, 1990) mengemukakan institusi atau lembaga/pranata sebagai seperangkat aturan yang terinstitusionalisasi (instituteonalized) yakni:
1.      Telah diterima sejumlah besar anggota sistem social.
2.      Ditanggapi secara sungguh-sungguh (internalized).
3.      Diwajibkan dan terhadap pelanggarnya dikenakan sanksi tertentu.
      Secara ringkas, pranata sosial adalah sistem norma khusus yang menjadi wahana atau menata suatu rangakaian tindakan yang memungkinkan warga masyarakat untuk berinteraksi menurut pola-pola resmi. Misalnya: belajar di sekolah, bermain tinju, diklat dan sebagainya.
Bruce J. Cohen: “Lembaga sosial merupakan sistem pola sosial yang tersusun rapi dan secara relatif bersifat permanen serta mengandung perilaku tertentu yang kokoh dan terpadu demi pemuasan dan pemenuhan kebutuhan manusia.
      Dapat disimpulkan, bahwa pengertian Lembaga Sosial:
- Berkaitan dengan kebutuha pokok manusia dalam kehidupan bermasyarakat.
- Organisasi yang relatif permanen/tetap.
- Organisasi yang tersusun atau terstruktur.
            - Merupakan cara bertindak yang mengikat.

1 Response to " Perbedaan pranata sosial dan lembaga sosial"

  1. Titanium Bicycle & Cartomancy Tool - Titanium Art
    Buy online Titanium Bicycle & Cartomancy Tool titanium teeth dog from Titanium titanium nose hoop Art! Visit Titanium Arts titanium bracelet today and titanium rod in femur complications get ready titanium earrings studs for your next visit!

    ReplyDelete